Apa Itu Forex?

Published by blog forex on

Forex market adalah pasar global yang memungkinkan pertukaran satu mata uang dengan mata uang lainnya.

Jika anda pernah berpergian ke negara lain, biasanya anda harus menemukan gerai penukaran mata uang di bandara dan menukar uang anda dengan mata uang negara yang anda kunjungi.

Apa itu forex

Anda akan melihat nilai pertukaran yang berbeda untuk setiap mata uang di loket.

Anda menukarkan Yen jepang dan berpikir : WOW! 1 Dolar bernilai 100 Yen? Saat ini dengan uang 10 dolar, Anda mungkin berpikir akan menjadi kaya karenanya

Ketika melakukan ini, sebenarnya Anda sudah berpartisipasi dalam pasar forex. Menukarkan satu mata uang dengan mata uang lainnya dikenal dengan istilah forex-trading.

Asumsikan anda adalah seorang warga negara Amerika yang sedang berkunjung ke Jepang, lalu menjual dolar AS dan membeli Yen.

Sebelum anda terbang kembali ke rumah, anda berhenti sejenak di loket penukaran dan memperhatikan nilai uang telah berubah.

Perbedaan nilai tukar inilah yang memungkinkan anda dapat menghasilkan uang di pasar forex.

Pasar valuta asing atau foreign exchange market adalah pasar modal terbesar di dunia.

Dibandingkan dengan volume perdagangan New York Stock Exchange (NYSE) yang rata-rata volume perdagangannya mencapai $22,4 Miliar per hari. Pasar forex terlihat sangat H-U-G-E dengan volume perdagangan yang mencapai 5 Triliun per hari.

Itu Triliunan loh!

Mari luangkan waktu sejenak untuk menempatkan perspektif kita menggunakan monster…

Pasar saham terbesar di dunia, New York Stock Exchange (NYSE) dengan volume perdagangan sekitar $22,4 miliar per hari. Jika kita menggunakan monster untuk menggambarkan NYSE, maka akan terlihar seperti ini.

Apa itu forex 2

Terlihat menakutkan?!?!, Namun beberapa orang mungkin menganggapnya seksi.

Anda mendengar tentang NYSE di berita…di CNBC…Bloomberg…BBC…, bahkan mungkin mendengarnya di tempat gym lokal anda. “NYSE sedang naik hari ini, blah, blah…”

Ketika orang-orang berbicara tentang “pasar”. mereka biasanya membicarakan tentang pasar saham. Jadi NYSE seolah-olah terdengar besar, ramai dan suka membuat keributan.

Tetapi jika anda membandingkannya dengan pasar forex, akan terlihat seperti ini….

Apa itu forex 3

Wuuuuuawwwwww, NYSE terlihat kecil dibandingkan dengan pasar Forex! Dia tidak punya kesempatan!

Perhatikan grafik rata-rata volume trading harian pasar forex, bursa saham New York, bursa saham Tokyo dan bursa sahan London :

Apa itu forex 4

Pasar forex 200 kali lebih BESAR! SANGAT BESAR! Tapi tunggu dulu, ada sesuatu di baliknya!

Angka $5 Triliun yang banyak ini, menutupi seluruh pasar keuangan global, TETAPI retail trader (yaitu kita) memperdagangkan pasar spot tersebut sekitar $1.8 Triliun.

Jadi bisa anda lihat sendiri, pasar forex sudah pasti besar, namun tidak sebesar apa yang orang lain ingin anda percayai. Ini bukan melebih-lebihkan, ini adalah fakta yang sebenarnya.

Apa itu forex 5

Apakah anda merasa lebih tahu tentang pasar forex? Kita baru akan memulai!

Di Sesi Selanjutnya, kami akan menjelaskan Apa yang sebenarnya di perdagangkan di pasar forex.

Baca Juga : Perbedaan Saham dan Forex

Jangan lupa kunjungi website kami Valastrading & Instafx Batam

Categories: Belajar Forex